[Tugas 1 - Jaringan Komputer] Review TCP/IP
1.
Jelaskan perbedaan antara dua model jaringan komputer
: OSI model dan TCP/IP model!
Berikut ini dijelaskan perbedaan antara kedua model jaringan tersebut:
a. OSI model memiliki 7 layer yaitu
Application, Presentation, Session, Transport, Network, Data Link, dan
Physical. Sedangkan TCP/IP model hanya memiliki 4 layer yaitu Application, Transport,
Internet, dan Network Access.
b. Pada TCP/IP layer ke 7, 6, dan 5 dari OSI
model menjadi satu fungsi layer yaitu Application. Dimana pada layer ini
semua aplikasi yang berhubungan dengan protocol TCP/IP diatur.
c.
Layer Data Link dan Physical dari OSI model
dijadikan satu layer pada TCP/IP model yaitu layer Network. Lapisan ini
mengatur tentang bagaimana suatu data dikirimkan melalui media transmisi
data baik berupa sinyal listrik, cahaya, maupun gelombang.
|
2. Jelaskan fungsi tiap layer pada model TCP/IP!
a. Network Access Layer
Layer ini bertanggung jawab terhadap pengiriman
dan penerimaan data melalui media fisik. Data berupa sinyal listrik
kemudian diterjemahkan menjadi sinyal digital yang dimengerti komputer
untuk selanjutkan dikirim ke layer di atasnya.
b. Internet Layer
Lapisan internet bertanggung jawab terhadap proses
pengiriman paket ke alamat tujuan yang tepat dengan memilih jalur terbaik
yang dilakukan oleh protokol.
c. Transport Layer
Layer ini bertanggung jawab untuk komunikasi
antara dua host/computer, menggunakan protocol TCP dan/atau UDP
d. Application Layer
Bertanggung jawab terhadap kerja semua aplikasi
yang menggunakan protocol TCP/IP
|
3. Jelaskan fungsi tiap layer pada model TCP/IP!
Protokol merupakan suatu set aturan yang mengatur
bagaimana antar komputer saling bertukar informasi melalui media jaringan.
|
4.
Jelaskan tentang konsep class pada pengalamatan
IP!
IP Address terdiri dari
bilangan biner sebanyak 32 bit yang dibagi menjadi 4 segmen. Setiap segmen terdapat 8 bit
biner (nilai desimal 0 – 255).
Jika bit pertama dalam IP
adalah 0 maka IP adalah kelas A. Bit kedua hingga bit ketujuh (segmen
pertama) merupakan bit network dan 24 bit selanjutnya (segmen
kedua-keempat) adalah bit host. Artinya, IP kelas A yaitu 0.xxx.xxx.xxx –
127.xxx.xxx.xxx dimana kelas ini memiliki 128 network, dan 16 juta lebih
host.
Jika bit pertama dan kedua
dalam IP adalah 10 maka IP adalah kelas B. Bit ketiga hingga bit ke-16
(segmen pertama dan kedua) merupakan bit network dan 16 bit selanjutnya
(segmen ketiga dan keempat) adalah bit host. Artinya, IP kelas B yaitu
128.0.xxx.xxx – 191.255.xxx.xxx setiap network class B mampu menampung host
sebanyak 16 ribu.
Jika bit pertama, kedua, dan
ketiga dalam IP adalah 110 maka IP adalah kelas C. Bit keempat hingga bit
ke-24 (segmen pertama, kedua, ketiga) merupakan bit network dan 8 bit
selanjutnya (segmen keempat) adalah bist host. Artinya, IP kelas C yaitu
192.0.0.xxx – 223.255.255.xxx. Setiap network kelas C hanya mampu menampung
sekitar 256 host.
Jika empat bit pertama adalah
1110 maka IP tersebut adalah kelas D yang digunakan untuk muticast address, yakni ditujukan
untuk pemakaian suatu aplikasi bersama oleh sejumlah computer misalnya
real-time video conference.
Jika empat bit pertama adalah
1111 maka termasuk IP kelas E. IP ini ditujukan untuk kegiatan eksperimental.
|
5.
Diketahui jaringan :
a.
192.168.4.0/24
b.
10.252.108.0/24
Berilah daftar subnet yang mungkin
untuk menampung 50 host pada jaringan point (a) dan daftar subnet yang mungkin
untuk menampung 30 host pada point (b)!
Jaringan IP (a) 192.168.4.0 /24 dengan
jumlah host adalah 50
Prefik /24 diganti dengan /26 yang memungkinkan jumlah IP maksimal
adalah 64 dengan subnetmask 255.255.255.192. Maka daftar subnet yang di
dapatkan adalah :
Jaringan IP (b) 20.252.108.0 /24 dengan jumlah host adalah 30
Prefik /24 diganti dengan /27 yang memungkinkan jumlah IP maksimal
adalah 32 denagn subnetmask 255.255.255.224. Maka daftar subnet yang di
dapatkan adalah :
|
6.
Apa yang dimaksud dengan :
a.
Interior Gateway Routing Protocol
b. Exterior Gateway Routing Protocol
a. Interior Gateway Routing Protocol (IGRP)
merupakan protocol routing pada autonomous system yang sama untuk saling
bertukar informasi. Contoh protokol
ini antara lain Open Shortest Path First (OSPF) dan Routing Information
Protocol (RIP)
b.
Exterior Gateway Routing Protocol merupakan
protocol routing yang digunakan untuk saling tukar hasil akhir antar
autonomous system. Contoh protokol ini adalah Border Gateway Protocol
(BGP).
|
7.
Apa yang dimaksud dengan autonomous system dalam
internet routing?
Autonomous system dalam
internet routing adalah suatu system routing kompleks yang memiliki aturan
tertentu dan saling terhubung satu sama lain dalam jaringan. Autonomous
System biasanya dimiliki oleh sebuah organisasi jaringan dan di
administrasi oleh sebuah managemen resmi.
|
8.
Jelaskan 3 tahapan proses komunikasi dengan
menggunakan TCP!
Tahap 1
Komputer client dalam keadaan aktif open, pesan SYN
dikirimkan ke server. Server mengunggu kontak dari client.
Tahap 2
Server menerima SYN dari client. Server kemudian
mengirim pesan balik berupa SYN +
ACK. Kemudian client menerima SYN+ACK dari server.
Tahap 3
Setelah pesan SYN + ACK server diterima oleh client,
pesan ACK untuk SYN server dikirim oleh client. Ketika server telah
menerima pesan ACK atas pesan SYN server maka koneksi dapat dilakukan.
Keterangan
:
SYN = Synchronize sequence
numbers during connection
ACK =The value of the
acknowledgment field is valid
|
9.
Jelaskan apa yang dimaksud dengan socket!
Socket adalah kombinasi dari IP address dan TCP atau UDP port yang di-generate aplikasi ketika berkomunikasi dengan komputer lain. |
10.
Jelaskan dengan gambar tentang klasifikasi dan range
penggunaan TCP port number!
Port Umum (Well-known Port)
Nomor port yang biasa dikenal
berada dalam rentang 0 – 1024. Biasa digunakan oleh system root atau
program yang digunakan privileged user. Contoh port ini : port 23 (Telnet),
port 25 (SMTP), port 80 (HTTP).
Port Terdaftar (Registered Port)
Port yang terdaftar pada IANA digunakan oleh
vendor-vendor computer atau jaringan yang berbeda untuk mendukung aplikasi
dan system operasi yang mereka buat. Rentang port ini antara 1024 – 49152.
Port Dinamis
(Dynamically Assigned Port)
Port yang ditetapkan system operasi atau aplikasi yang
digunakan untuk melayani request dari pengguna sesuai dengan kebutuhan.
Rentang port ini antara 49152 - 65535
|
Comments
Post a Comment