[Tugas 5 - Jaringan Komputer] Jaringan Virtual

1.   Konsep Jaringan Virtual  

Jaringan virtual merupakan jaringan yang dibuat dengan menggunakan teknologi virtual. Virtual Machine menyediakan layanan untuk membuat virtual host yang artinya membuat “komputer virtual” dimana beberapa virtual host dapat saling terhubung ke dalam jaringan. Jaringan tersebut dinamakan jaringan virtual. Adapun Virtual Machine yang digunakan pada praktikum ini adalah VMware.


2.      Tipe Jaringan Virtual  Pada VMware

Pada jaringan virtual yang disediakan VMware terdapat tiga tipe network connections yaitu:

a. Bridge
Pada mode ini host (virtual machine) bertindak seolah-olah host yang nyata walau secara fisik menggunakan virtual host network adapter. Dengan mode ini host dapat terhubung ke internet dan berhubungan dengan host nyata lainnya di dalam internet seperti ketika menggunakan host nyata di jaringan komputer nyata. Dengan kata lain, virtual network adapter “menjembatani” network adapter (komputer nyata yang terinstall virtual machine) dengan kata lain menjadi guest pada host. Sehingga, pengguna dapat menset IP address dan detail lainnya sendiri. Secara default, tipe bridge pada computer terinstall virtual machine adalah VMnet0.

Gambar 5.1 Bridge Connection

b. Host-only

Pada mode ini komunikasi jaringan dapat terjadi hanya antar host OS dengan setting koneksi jaringan “Host-only” pada virtual machine. Jadi seolah-olah terdapat jaringan LAN yang berisi masing-masing Host OS dengan setting koneksi jaringan “Host-only”. Hal ini dapat terjadi karena host OS dengan network adapter virtual terhubung dengan host network adapter virtual melalui switch virtual dan DHCP server virtual. Secara default, host adapter virtual pada computer terinstall virtual machine adalah VMnet1.

Gambar 5.2 Host-only Connection

c. NAT
Mode NAT (Network Address Translation) “membagi” IP address PC host dengan virtual machine. Maksudnya adalah virtual host pada VMware dapat terhubung ke internet tanpa diberikan IP address (yang dikenal internet) menggunakan NAT. Virtual host seolah-olah terhubung ke internet dengan perangkat NAT virtual, dimana IP address virtual host diberikan oleh DHCP server VMware. Perangkat virtual tersebut saling terhubung melalui Virtual Ethernet Switch, pada PC host dikenali sebagai VMnet8.

Gambar 5.3 NAT Connection



3.     Percobaan Mode Host-only Dengan Dua Virtual Host Pada VMware

Pada percobaan ini kedua virtual host menggunakan Sistem Operasi Debian. Koneksi jaringan setiap virtual host diatur menggunakan Host-only. Virtual host pertama menggunakan hostname irma sedangkan virtual host kedua menggunakan hostname irma016. Adapun setting IP pada VMware Network Adapter VMnet1 sebagai berikut: 

Gambar 5.4 IP Address pada VMnet1

Langkah pertama adalah setting hostname di setiap virtual host di file etc/hostname dan file /etc/host.
Konfigurasi hostname virtual host A (irma):
Gambar 5.5 Set Hostname irma
Gambar 5.6 Set Host irma

Konfigurasi hostname virtual host B (irma016):

Gambar 5.7 Set Hostname irma016
Gambar 5.8 Set Host irma016
Adapun setting IP address pada masing-masing virtual host dilakukan pada file /etc/network/interfaces. Untuk hostname irma IP address 192.168.16.4 /24 sedangkan untuk hostname irma016 diberikan IP address 192.168.16.3 /24. Kemudian setting IP address tersebut dicek dengan perintah ifconfig.

Cek IP address pada hostname irma:
Gambar 5.9 Konfigurasi IP Host irma

Cek IP address pada hostname irma016:

Gambar 5.10 Konfigurasi IP Host irma016

Kemudian dilakukan pengecekan tabel arp sebelum mengirim paket icmp (ping).

Cek tabel arp hostname irma:
Gambar 5.11 Tabel ARP Host irma Sebelum PING Dilakukan

Cek tabel arp hostname irma016:

Gambar 5.12 Tabel ARP Host irma016 Sebelum PING Dilakukan


Lalu dilakukan pengiriman paket icmp (ping)  sebagai berikut:
a.       Dari hostname irma ke hostname irma016. 
b.      Dari hostname irma016 ke hostname irma. 
c.    Dari cmd host PC (Ethernet fisik) ke kedua host virtual.


Ketiga skenario pengiriman paket icmp (ping) di atas sukses dilakukan. Kemudian dilakukan pengecekan tabel arp sebagai berikut


Pada hostname irma

Gambar 5.13 Tabel ARP Host irma Setelah PING Dilakukan


Pada hostname irma016
Gambar 5.14 Tabel ARP Host irma016 Setelah PING Dilakukan

Pada hostname irma terdapat dua tabel arp berisi IP address hostnameirma016 dan MAC addressnya serta IP address host PC dan MAC addressnya. Sedangkan pada hostname irma016 terdapat dua tabel arp berisi IP address hostname irma dan MAC addressnya serta IP address host PC dan MAC addressnya.

Comments

Post a Comment

Popular posts from this blog

Menampilkan Sinyal Menggunakan MATLAB

Pengolahan Sinyal Digital - Teori Dasar

Belajar Arduino - Menyalakan Lampu LED